DPC PKB Bangkalan Resmi Membuka Pendaftaran Bakal Calon Bupati 2024

oleh -442 views

BANGKALAN, Posmedia.id- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Bangkalan secara resmi melakukan penjaringan dengan membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bangkalan tahun 2024.

Hal itu disampaikan Aliman Harish selaku wakil Des Pilkada Partai Kebangkitan Bangsa, menurutnya penjaringan itu sebagai bentuk arahan dari ketua umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB Mulaimin Iskandar beberapa waktu yang lalu.

“Kebetulan DPC Bangkalan hari ini melaunching pendaftaran bakal calon, menindaklanjuti arahan ketua umum,” Ucapnya, Rabu (24/4/2024).

Aliman sapaan akrabnya menjelaskan, bahwa penjaringan bakal calon bupati maupun wakil bupati tidak hanya dikhususkan pada anggota melainkan dibuka untuk umum yang memenuhi kriteria minimal lulusan SMA, dan bersedia mengikuti mekanisme yang ada di PKB.

“Pada perinsipnya, kalau istilah di PKB itu tim adhoc, tim penjaringan itu namanya Des Pilkada, jadi Des Pilkada ini di bentuk atas surat keputusan dari DPC,” Jelasnya.

Pendaftaran pun sangat mudah asal bersedia mengikuti mekanisme partai PKB, semua masyarakat mempunyai hak yang sama, cara mendaftanyapun dipermudah bisa langsung ke kantor DPC PKB, bisa mengambil formulir yang sudah disiapkan. Pendaftarannya pun gratis, tidak dipungut biaya sepeserpun.

“Pendaftaran terbagi menjadi dua, yang pertama bisa mengambil formulir sejak tanggal 24 ini sampai tanggal 15 Mei untuk pengambilan formulir dan batas akhir pengembalian itu tanggal 21 Mei, jadi mulai hari ini, besok, lusa bisa saja masyarakat yang ingin mencalonkan diri sebagai bupati dan wakil bupati. Lansung daftar bisa, mengambil formulir juga bisa, tapi khusus bagi yang ngambil formulir, pengembaliannya paling akhir 21. Selanjutnya akan ada informasi lanjutan jika ada hal-hal penting yang harus diinformasikan,” Tegasnya.

Bagi kades internal PKB maupun masyarakat yang ingin mendaftarkan diri, yang paling diutamakan adalah integritas.

“Yang paling penting bagi yang ingin mencalonkan ada mempunyai integritas, punya keriteria-kriteria umum lah yang menurut PKB di anggap layak menjadi kontestan,” Pungkasnya. (MH/HS)

No More Posts Available.

No more pages to load.